Sekolah Dasar Negeri 05 Tanjung Raya Laksanakan Giat Jumat Bersih

Lampung430 Dilihat

Mesuji-Kabarsumsel.com, Pendidikan adalah cara dalam memerangi kebodohan, serta ketidak Tahuan calon penerus bangsa, sedari kecil di beri pendidikan yang cukup, agar kelak anak – anak dapat mengisi kemerdekaan dengan segala kemampuan serta dengan ilmu yang di timbanya dalam dunia pendidikan.



Terutama dunia pendidikan di tingkat dasar, dari sanalah para generasi penerus bangsa di cetak dan di bekali dengan kecerdasan dan mengenal aksara serta ilmu yang lain, untuk menjadi bekal melanjutkan jenjang pendidikan yang lebih tinggi.

Seperti yang di lakukan oleh Sekolah Dasar Negeri (SDN) 05 Tanjung raya kabupaten Mesuji, walaupun dalam masa pandemi covid-19, dan belajar mengajar secara daring namun tidak menyurutkan semangat dari para dewan guru yang ada.

Anastasia Sabtowati S.Pd selaku kepala sekolah, Jumat (13/08/21), menjelaskan, meski saat ini proses belajar mengajar dengan cara daring akan tetapi tugas pokok dan fungsi Dewan guru tetap di jalankan, tanpa mengurangi rasa, keinginan dewan guru dalam mencerdaskan anak – anak didiknya.

Masih lanjutnya, sudah hampir kurang lebih 1 tahun sekolahan tidak di pergunakan dalam proses belajar mengajar, akan tetapi kami seluruh dewan guru tetap hadir untuk piket, dan tetap menjaga kebersihan serta kerapihan. Setiap hari Jumat, seluruh dewan guru melakukan kerja bakti untuk merawat dan membersihkan lingkungan sekolah, jadi walaupun belum di pergunakan kembali untuk proses belajar mengajar, lingkungan tetap bersih dan rapi.

Jumat bersih hari ini, bukan hanya membersihkan lingkungan sekolah akan tetapi melakukan penyemprotan disinfektan di seluruh ruangan dan gedung yang ada, bahkan sampai pintu gerbang pun kami lakukan penyemprotan. Jelas kepala sekolah

Harapannya, saat nanti proses belajar tatap muka sudah di mulai kembali, lingkungan sudah bersih, dan yang utama adalah kita sudah berupaya mensterilkan seluruh gedung dan fasilitas yang ada dari penyebaran virus covid-19 yang saat ini sedang merebak. Kemudian para siswa dapat merasa nyaman, aman dan lebih semangat untuk belajar. Pungkasnya

Jumani – melaporkan dari mesuji

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed