Muara Beliti,kabarsumsel.com – Bertempat di lapangan utama Lapas. Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti mengelar Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-96 Tahun 2024 yang dipimpin langsung oleh Kalapas dan diikuti seluruh Pegawai Lapas serta Warga Binaan.
Peringatan Hari sumpah pemuda ke-96 Tahun 2024 ini mengangkat tema “Maju Bersama Indonesia Raya”.. Pada kesempatan ini Kepala Lapas, Ronald Heru Praptama yang bertindak selaku inspektur upacara dalam amanatnya menyampaikan sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga RI Ario Bimo Nandito Ariotedjo kita ketahui bersama bahwa bulan pemuda dan peringatan hari sumpah pemuda 2024 ini berbarengan dengan masa transisi pemerintahan baru yang akan berkonsentrasi dalam mewujudkan target pembangunan jangka menengah sebagai landasan pencapaian target pembangunan jangka panjang 2025 yaitu terwujudnya indonesia emas. Momentum ini merupakan kesempatan bagi bangsa Indonesia dalam memberikan perhatian yang lebih besar kepada agenda pengembangan kepemudaan sebagai bagian penting dalam pembangunan Indonesia. Harapan kepada pemuda untuk lebih berperan dalam pembangunan nasional Indonesia adalah tepat adanya, karena pada hakikatnya pemuda adalah pemilik masa depan. .
Kalapas juga mengajak seluruh pegawai lapas terkhususnya bagi pemuda untuk menjadi generasi emas yang mampu menjawab tantangan zaman. “Mari kita satukan persepsi, dengan pemerintah yang baru ini agar kita dapat menuju Indonesia Raya yang lebih maju. Pemuda adalah aset bangsa yang paling berharga. Mari kita jadikan semangat Sumpah Pemuda sebagai motivasi untuk terus belajar, berkarya, dan berkontribusi bagi bangsa dan negara,” pungkasnya
Kegiatan upacara berjalan lancar aman serta tertib, dan diakhir kegiatan sesi foto bersama