Bus ALS nyasar ke dalam kota Sekayu putuskan tiga jalur PLN

Uncategorized942 Dilihat

MUBA – Kabarsumsel.com
Bus ALS antar kota antar provinsi nopol BK 7821 OK,yang dikemudikan oleh Marwan nyelonong ke jalan Wahid Udin di kota Sekayu,Musi Banyuasin 2/5/2021 pada pukul 23.40 wib.

Bus ALS ini memutuskan tiga jalur kabel PLN serta kabel Telkom, sehingga diberhentikan oleh pihak kepolisian polres Musi Banyuasin.

Menurut Marwan sopir bus ALS ini mengaku dirinya tidak tau jalan,dari Palembang menuju sarulangun Jambi.Bus lintas Sumatra ini membawa 30 penumpang dan dihentikan didepan kantor bupati Musi Banyuasin.

bus yang nyasar ke kota Sekayu ini, mengakibatkan jaringan listrik di sebagian wilayah Sekayu padam.
Saat ini polisi dari polres Musi Banyuasin, masih memeriksa sopir serta kondektur, yang mengaku tak tau jalan, padahal saopir bus ALS ini, sudah sering melintas di jalan Betung Sekayu.(puja)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *