Muba, kabarsumsel.com – Pemerintah Musi Banyuasin melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Musi Banyuasin, kembali menggelar Operasi Pasar Beras Medium, kali ini digelar di Lapangan Parkir terminal Randik di Kota Sekayu, Kamis (23/12/2023).
Warga antusias datang untuk ikut antri demi mendapatkan 5 kg beras, dan 1kg minyak goreng pada kegiatan yang dilaksanakan Pemerintah Kabupaten Muba melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian
“Alhamdulillah sangat membantu kami. Harganya lebih murah dari harga dipasaran, dengan membayar 69 ribu kami sudah mendapatkan beras lima kilogram dan satu kilogram minyak goreng,” pungkas Rina warga Sekayu.
Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Muba Azizah yabg mewakili Pj Bupati Musi Banyuasin, Apriyadi mengatakan, digelarnya pasar murah yang ke 18 kalinya ini adalah merupakan Program pengendalian inflasi daerah, bekerjasama dengan dengan Forum Bulog Sumsel Babel .
“Hari ini masyarakat Kecamatan Sekayu dialokasikan 8 ton medium kualitas premium beras dan 1,6 ton minyak goreng, yang dibagi masing 1600 paket. Paket ini dihargai pemerintah sebesar Rp. 69 ribu,” kata Azizah.
Lanjutnya, harga beras di Kecamatan Sekayu masih cukup tinggi mencapai Rp. 15.000-16.000 diatas harga eceran pemerintah yakni Rp. 14.000.
“Kenaikan harga bahan pokok ini tidak hanya di Muba tapi juga terjadi di seluruh Indonesia. Sampai akhir Desember dan ini sudah yang ke 18 Kalinya kita mengadakan operasi pasar” ungkapnya.
Dalam kesempatan yang sama Camat Sekayu Edi Haryanto mengucapkan terimakasih atas kepedulian Pemerintah Kabupaten Muba dan Forum Bulog Sumsel Babel telah menyelenggarakan operasi pasar untuk membantu masyarakat.
“Alhamdulillah warga Kecamatan Sekayu kembali digelar operasi pasar, yang ke 5 kalinya di Kecamatan Sekayu.
Terimakasih atas kepedulian dari Pemerintah Kabupaten Muba dan Forum Bulog, kami mendapatkan dua kali jatah tahun ini,” ucapnya.